1. KUTAI TIMUR
  2. KOMUNITAS

Lantik Pengurus KKSU, bupati ajak paguyuban ikut jaga toleransi

“Kita ingin, pengurus KKSU dan segenap warga Sulawesi Utara yang ada di Kutim, ikut menjaga kondusifitas bersama,” kata Ismunandar.

Bupati ismunandar mengukuhkan pengurus KKSU di GOR Swarga Bara, Sabtu (12/3/2017) malam dan mengajak paguyuban jaga toleransi. ©2017 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Minggu, 12 Maret 2017 15:08

Merdeka.com, Kutai Timur - Bupati Kutai Timur Ismunandar meminta kepada semua paguyuban untuk saling menjaga toleransi antara satu sama lainnya. Kutai Timur yang sudah kondusif, hendaknya dijaga bersama agar tetap aman dan tenteram, sehingga dalam menjalankan usahanya berjalan lancar.

Penegasan itu disampaikan orang nomor satu di Kutim, ketika melantik dan mengukuhkan pengurus Kerukunan Keluarga Sulawesi Utara (KKSU) di Gedung Olahraga Swarga Bara, Sangatta Utara, Sabtu (12/3/2017) malam. Hadir pada acara itu, Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Wakil Ketua DPRD Hj Encek UR Firgasih, tokoh adat dan tokoh masyarakat paguyuban lainnya serta undangan.

“Kita berharap kepengurusan KKSU ini dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan mampu menjanlakan amanah yang diberikan serta dapat dipertanggungjawabkan nantinya. Kita ingin, pengurus KKSU dan segenap warga Sulawesi Utara yang ada di Kutim, ikut menjaga kondusifitas bersama,” kata Ismunandar.

Mantan Sekretaris Kabupaten ini meminta kepada seluruh paguyuban yang ada, untuk menjaga kekompakan dan menjalin tali silaturahim dengan paguyuban satu dengan lainnya. Kemudian menjunjung tinggi nilai Pancasila serta Kebhinekaan Tunggal Ika, walau berbeda-beda tetap satu, artinya selalu menggalang persatuan dan menjaga kedulatan NKRI.

Pada akhir sambutannya, Bupati Ismunandar berbicara dengan bahasa Manado, yakni "Torang samua basudara, sehingga selalu menjalin kekompakan, kebersamaan demi persatuan bangsa dan tanah air," tutup Ismunandar.

Sedangkan Ketua KKSU yang baru dilantik, Piliphus Bukidz mengatakan, pihaknya berjanji akan bersinergi dengan Pemerintahan, DPRD terutama dalam menjaga persatuan dan kesatuan. KKSU merupakan organisasi masyarakat kedaerahan (paguyuban) yang turut mengakomodir perwakilan masyarakat Sulawesi Utara yang berdomisili di Kutim.

Pihaknya sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Kutai Timur. Sebab, pada saat pelantikan kepengurusan ini, pimpinan Kutim hadir, seperti Bupati Ismunandar, Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Wakil Ketua DPRD Hj Encek UR Firgasih dan beberapa tokoh masyarakat maupun paguyuban lainnya.

"Luar biasa sekali. Baru sekali dalam sejarah KKSU kehadiran Bupati, Wabup dan Wakil Ketua DPRD hadir pada acara pelantikan seperti ini. Hal ini menunjukkan para pemimpin kita baik di pemerintahan dan legislatif sangat peduli akan keberadaan kami di Kutim," tegas Philipus.

Menurut Piliphus, dalam berorganisasi dirinya tetap patuh dan taat akan peraturan yang diterapkan baik oleh pemerintah setempat, legislatif, serta tidak melakukan berbagai tindakan yang melanggar hukum. Melalui momen pelantikan ini untaian jalinan silaturahmi dapat terus terjalin dan ditingkatkan baik oleh KKSU kepada Bupati, Wabup beserta DPRD.

Acara pelantikan KKSU kian semarak dengan menampilkan ragam tarian, lagu dan alat musik daerah. Bahkan di sela-sela acara panitia menyiapkan hadiah doorprize bagi undangan yang hadir. Sehingga suasana semakin heboh saat disebutkan siapa yang memperoleh hadiah tersebut.



(AJ/AJ)
  1. Peristiwa
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA