1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

Bupati Ismunandar minta PWI Kutim cerdaskan pelajar melalui belajar menulis

“Melalui karya jurnalistik yang dihasilkan teman-teman wartawan, keberhasilan pembangunan bisa diketahui masyarkat secara luas,” kata Ismunandar

Bupati Ismunanda menerima audiensi pengurus PWI Perwakilan Kutim di ruang kerjanya dan menerima udangan pelantikan . ©2017 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Selasa, 26 September 2017 14:41

Merdeka.com, Kutai Timur - Bupati Kutim Ismunandar meminta kepada pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Kutai Timur, untuk  ikut mencerdaskan kalangan pelajar dalam hal tulis menulis. Sebab, melalui tulisan, sesorang mampu menyebarkan informasi kepada masyarakat luas.

Permintaan itu disampaikan orang nomor satu di Kutim tersebut, ketika menerima pengurus PWI perwakilan Kutim yang melakukan audiensinya di ruang kerjanya, Senin (25/9) kemarin. Pertemuan yang berlangsung sekitar 30 menit dan berjalan santai itu, bupati juga mengajak kalangan wartawan ikut berpartisipasi dan mendukung program pembangunan Pemkab Kutim ke depan.

“Melalui karya jurnalistik yang dihasilkan teman-teman wartawan, keberhasilan pembangunan bisa diketahui masyarkat secara luas. Terlebih zaman sekarang ini, sudah berkembang teknologi canggih,” kata Ismu, panggilan akrab mantan Sekretaris Kabupaten (Seskab) Kutim ini.

Audiensi pengurus PWI perwakilan Kutim yang baru dibentuk dengan bupati itu, dipimpin Ketuanya langsung Joni Sapan Puleleng dari harian Samarinda Post. Kemudian ada juga Syafranuddin dari harian Swara Kaltim, Wardi dan Irfan keduanya dari Viva Borneo.com serta Imran dari Warta Kutim.com.

Pada kesempatan itu, Bupati mengaku senang dengan kehadiran kepengurusan PWI perwakilan Kutim yang sudah terbentuk untuk periode 2017-2020. Menurut rencana kepengurusan PWI Perwakilan Kutim akan dilantik pada 5 Oktober mendatang, bertepatan dengan HUT TNI ke-72.

Pada acara itu, juga akan dilakukan deklarasi anti hoax dan pembukaan pelatihan jurnalisitik untuk kalangan pelajar di Kutim. Bupati juga menyambut baik dengan adanya pelatihan jurnalistik kalangan pelajar ini.

“Saya minta pelatihan jurnalistik ini terus dilakukan kontinyu. Siapa tahu ada bibit dari kalangan generasi muda yang akan ikut terjun di dunia jurnalistik,” kata Ismunandar.

Usai menggelar pelatihan jurnalistik, akan dilanjutkan dengan pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Langkah ini dimaksudkan agar wartawan memiliki kompetensi sesuai bidangnya. Selain itu juga memahami dan mematuhi kode etik jurnalistik yang sudah ditetapkan oleh organisasi wartawan, yani PWI.

(AJ/AJ)
  1. ORMAS
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA