1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

Layanan kesehatan gratis di PRK Expo HUT ke-17 Kutim

“Kami senang pelayanan pemeriksaan kesehatan ada di pameran. Sambil jalan, bisa periksakan kesehatan secara gratis," kata warga.

Pertugas stan Dinas Kesehatan dengan ramah memberikan pelayanan kepada masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatan secara gratis di PRK Expo HUT Kutim. ©2016 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Selasa, 18 Oktober 2016 08:25

Merdeka.com, Kutai Timur - Pemerintah Kutai Timur terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain memberikan hiburan di arena Pekan Raya Kutim (PRK) Expo selama sepekan, sejak 12 hingga 17 Oktober, pemerintah melalui Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Kudungga memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada pengunjung.

Untuk memperoleh pelayanan kesehatan gratis tersebut, pengunjung harus rela antri berjam-jam. Pasalnya, stan pameran Dinas Kesehatan dan RSU Kudungga yang hanya memberikan pelayahan kesehatan gratis tersebut. Tak heran, pengunjung sejak pagi hingga malam hari, selalu berjubel untuk mendapatkan pelayanan secara gratis.

Tak heran, jika kedua stan pameran itu terkesan berlomba atau kompetisi memberikan pelayanan kesehatan gratis. Namun yang diuntungkan justru masyarakat.

Pelayanan yang diberikan beragam. Mulai dari pemeriksaan kadar gula darah, asam urat, kolesterol, tekanan darah, kadar lemak hingga pemberian obat filariasis atau eliminasi penyakit kaki gajah.

Tercatat lebih dari seribu masyarakat mampir untuk bergantian memeriksakan kesehatan diri setiap harinya. Rata-rata warga yang telah memeriksakan diri mengaku sangat senang dan berterimakasih dengan adanya layanan kesehatan gratis selama pameran.

“Kami senang pelayanan pemeriksaan kesehatan yang ada di pameran. Sambil jalan-jalan, kita bisa sambil memeriksakan kesehatan tubuh kita secara gratis. Kita kan jadi tahu keadaan kesehatan kita,” kata seorang pengunjung yang minta tak disebutkan namanya dengan sedikit malu.

Setelah pemeriksaan kesehatan, para petugas lantas memberikan informasi-informasi bagaimana menjaga tubuh aga tetap sehat. Menghindari penyakit dengan menjaga pola makan. Menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat serta hal-hal lainnya yang mendukung upaya peningkatan derajat kesehatan.
Berdasarkan data buku tamu masyarakat yang hadir cukup beragam, mulai dari pelajar, orang tua, mereka mendaftar dan mengatri guna mendapat pemeriksaan kesehatan.

Lis Andri Diana perawat Puskesmas Sangatta Utara yang bertugas di stan pameran Diskes mengatakan, pelayanan buka dari pagi hingga malam. Pelayanan yang diberikan bebas biaya sampai dengan pemberian obat filariasis atau kaki gajah. Rata-rata 300-400 orang  melakukan pemeriksaan kesehatan setiap harinya.

"Kami juga memberikan obat kaki gajah untuk warga yang belum mendapatkannya saat pembagian serentak beberapa waktu lalu," terangnya.

(AJ/AJ)
  1. Kesehatan
  2. Peristiwa
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA