1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

Konsumsi narkoba, prajurit TNI AL Sangatta dipecat dari kesatuan

“Ini merupakan wujud komitmen TNI AL Sangatta ikut memerangi narkoba,” kata Mulyan.

Danlanal Sangatta Letkol Laut Mulyan Budiarta saat melepas baju dinas prajurit TNI AL yang dipecat karena konsumsi narkoba. ©2017 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Senin, 17 Juli 2017 17:32

Merdeka.com, Kutai Timur - Jajaran TNI secara tegas memerangi narkoba. Salah satu buktinya, ketika terdapat anggota prajurit yang mengkonsumsi narkoba, langsung dipecat dari kesatuannya.

Tindakan tegas seperti itu dilakukan Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) Mulyan Budiarta kepada salah satu anggotanya yang terbukti mengkonsumsi narkoba, setelah dilakukan tes urine beberapa waktu lalu. “Ini merupakan wujud komitmen Pangkalan TNI AL Sangatta ikut memerangi narkoba dan seluruh anggota prajurit harus bersih dari obat terlarang, termasuk narkoba,” kata Mulyan tegas.

Upacara pemberhentian secara tidak dengan hormat kepada anggota Lanal berinisial Ar digelar di Makolanal Sangatta, Jumat (7/7/2017) lalu. Kegiatan tersebut dipimpin langsung Danlanal Letkol Laut (P) Mulyan Budiarta disaksikan seluruh anggota Lanal Sangatta. Ar yang berpangkat  Kopral Satu diberhentikan tidak hormat, pasalnya dari hasil tes urine sebelumnya ia dinyatakan positif mengonsumsi narkotika jenis sabu.

Diketahuinya konsumsi narkoba itu setelah melalui proses panjang dan pemeriksaan intensif, akhirnya satu anggota Lanal Sangatta terpaksa diberhentikan secara tidak hormat. Pemberhentian, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Kepala Staf TNI AL nomor Kep/52/III/2017 tentang pemberhentian dengan tidak hormat dari Dinas Keprajuritan TNI Angkatan Laut.

Danlanal Sangatta, Letkol (P) Mulyan Budiarta mengingatkan kepada para prajurit Lanal Sangatta untuk menjauhi narkoba. Sebab, katanya, Lanal Sangatta tidak main-main dengan komitmen tegas bagi pelanggarnya. Mulyan mengatakan upacara pemecatan secara tidak hormat ini merupakan bentuk dari komitmen TNI, khusus TNI AL dalam memerangi narkoba.

"Saya berharap setelah ini tidak ada lagi pelanggaran yang dilakukan prajurit Lanal Sangatta terhadap narkoba. Karena instruksi pimpinan sudah jelas, bagi pengguna dan pengedar narkoba tidak ada toleransi. Sanksi tegas telah menanti, yaitu pemecatan,” ujar Mulyan.

Tak hanya itu, Mulyan Budiarta juga mengimbau para prajurit Lanal Sangatta agar meningkatkan kedisiplinan dan tata tertib angkatan laut. Sehingga bisa menjadi contoh dan tauladan yang baik. Prajurit Lanal Sangatta diminta selalu menjaga nama baik diri sendiri, keluarga dan organisasi AL. Sehingga citra positif TNI AL akan tetap terjaga. Seluruh prajurit AL di Lanal Sangatta yang saat ini masih aktif dan tidak mengkonsumsi narkoba diminta pula menjadikan momentum ini sebagai pelajaran yang berharga dalam pengabdian bagi bangsa dan Negara.

“Lanal Sangatta juga berkomitmen di bawah kepemimpinan saya. Saya akan mengajak seluruh parjurit untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang positif dan bermanfaat," kata Danlanal Sangatta.


(AJ/AJ)
  1. Peristiwa
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA