1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

Puncak HUT ke-17 Kutim digelar sederhana dengan apel upacara

“Upacara diawali tarian kolosal pelajar SMA Negeri 2 Sangatta, dengan tema “Desa Membangun”. Ratusan pelajar terlibat dalam tarian tersebut”.

Bupati Ismunandar dan Wabup Kasmidi Bulang menerima karangan bunga dari pelajar SMA Negeri 2 Sangatta Utara, sebagai ucapan selamat Ulang Tahun ke-17 Kutim pada apel upacara . ©2016 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Rabu, 12 Oktober 2016 16:27

Merdeka.com, Kutai Timur - Pelaksanaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Kutai Timur, Rabu (12/10) digelar apel upacara di halaman kantor bupati. Meski digelar sederhana, namun berjalan khidmat dan lancar. Hampir seluruh lapangan rumput hijau itu dipenuhi peserta upacara dan undangan lainnya.

Bupati Kutim Ismunandar langsung menjadi inspektur upacara, sedangkan komandan upacara Camat Sangatta Utara Didi Herdiansyah. Peserta upacara mulai TNI dan kepolisia, pegawai negeri sipil maupunTenaga Kerja Kontrak Daerah (TK2D), pelajar, pramuka dan berdiri di lapangan hijau menghadap ke panggung tribun.

Sedangkan di panggung kehormatan, selain Bupati Ismunandar selaku inspektur upacara, juga tampak Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Sekda Irawansyah, Ketua DPRD Mahyunadi, masing-masing didampingi istrinya. Terlihat juga unsure Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), undangan lainnya seperti tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh wanita dan unsur swasta maupun pemangku kepentingan lainnya.

Upacara diawali dengan penampilan pelajar SMA Negeri 2 Sangatta, dengan tarian kolosal membawa tema “Desa Membangun”. Ratusan pelajar  terlibat dalam tarian tersebut. Meski lapangan sedikit becek, lantaran semalam diguyur hujan, namun para pelajar tetap semangat dalam menampilkan tarian terbaiknya. Kemudian disusul penampilam marching band asuhan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbu) Kutim.

Asisten Kesejahteraan Sekda Kutim Mugeni pada kesempatan itu membacakan sejarah singkat terbentuknya Kutim hingga sekarang ini. Mugeni menjelaskan Kabupaten Kutin merupakan daerah pemekaran bersama empat kabupaten/kota lain berdasarkan Undang-Undang Nomor 47 Tahun 1999. Mantan Camat Kongben ini juga menyampaikan sejarah kepemimpinan Kabupaten Kutim mulai dari Bupati pertama Awang Faroek Ishak hingga dipimpin oleh Ismunandar.
Begitu pula dengan berbagai dinamisasi perpindahan kantor Bupati yang sederhana di Jalan Soekarno-Hatta hingga kini berlokasi di kawasan perkantoran Bukit Pelangi. "Dirgahayu Kutai Timur ke 17 tahun!" seru Mugeni menutup penyampaiannya.

Kemudian selaku Inspektur Upacara, Bupati Kutim Ismunandar membacakan Pancasila. Lalu dibacakan 10 Prinsip Tata Pemerintahan yang baik oleh dua orang  Satpol PP di hadapan tribun sebagai standar yang digunakan Pemkab Kutim dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.

Selanjutnya dalam amanatnya, Ismunandar berterimakasih atas kehadiran perwakilan Pemprov Kaltim dalam hal ini Asisten Pemerintahan Meliana. Ia juga menyapa jajaran pegawai di linkungan Pemkab Kutim atas pengabdian tanpa henti selama belasan bahkan puluhan tahun.

"Saya mengapresiasi dengan tinggi partisipasi secara aktif selama masa bhakti saudara sekalian hingga Kutim berusia 17 tahun ini dengan baik," ujarnya.

Berkenaan dengan tema HUT ke-17 Kabupaten Kutim, yakni  'Kita Gelorakan Semangat Kebersamaan dalam Mewujudkan Gerbang Desa Madu', Ismunandar mengajak seluruh masyrakat agar menjaga persatuan dan kesatuan yang kokoh, toleransi beragama, dan kolektivitas dalam mensukseskan program pembangunan yang fokus dan tuntas.

Ismu mengajak semua pihak untuk sinergitas, baik instansi, aparat maupun sipil dalam mewujudkan kemandirian Kutim melalui visi agribisnis dan agroindustri. Pada kesempatan itu, mantan Sekkab Kutim ini juga menjelaskan beberapa prestasi yang diraih Kutim belakangan ini. Termasuk WTP dan sejumlah penghargaan lainnya. “Semua ini adalah prestasi gotong royong. Berat sama dipikul besar sama dijinjing. Semua adalah kerjasama semua masyarakat," ungkapnya.
 

(AJ/AJ)
  1. HUT KUTAI TIMUR
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA