1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

PS KPC masuk 16 besar, bupati Ismunandar apresiasi junior Kutim

“Ini semua tak lepas dari doa dan dukungan semua pihak, terutama pak Bupati Ismunandar selaku Ketua PSSI Kutim,” kata Siswahyudi.

Tim PS KPC yang lolos dan masuk 16 besar pada turnamen Danlanud Cup 2017 di Balikpapan. ©2017 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Rabu, 22 Maret 2017 05:26

Merdeka.com, Kutai Timur - Tiga tim sepak bola Kutim yang ikut turnamen Danlanud Cup 2017 di Balikpapan, namun yang mampu lolos 16 besar hanya PS KPC. Kendati demikian Bupati Ismunandar selaku Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kutim tetap memberikan apresiasi perjuangan junior yang sudah berusaha maksimal di lapangan hijau.

Sementara PS BPS KT harus kandas di fase penyisihan group. Namun satu tim lainnya yakni Mitra Teras Kutai Timur masih berpeluang lolos ke fase berikutnya apabila di satu pertandingan terakhir bisa memetik hasil maksimal. Saat ini Mitra Teras mengumpulkan poin sama dengan DR 23 Balikpapan yakni 6 poin.

Manajer PS KPC Kutim Siswahyudi didampingi Pelatih Muhammad Iqbal menjelaskan, sejak turun tanding tim besutannya bermain dengan optimis. Akhirnya peluang tersebut terwujud karena berhasil mengalahkan tim lain dan menang dalam empat pertandingan.

“Alhamdulillah sudah menjadi juara group dan lolos ke 16 besar. Ini semua tak lepas dari doa dan dukungan semua pihak. Terutama Bupati Kutim Ismunandar yang juga Ketua PSSI Kutim,” kata Sis, sapaan akrab Siswahyudi.

Ditambahkan olehnya, keikutsertaan PS KPC kali ini bertujuan untuk menambah pengalaman bertanding anak didiknya. Sehingga kemampuan bermain yang dimiliki pemain bisa bertambah. Sebab, atmosfir pertandingan suatu kompetisi tentu berbeda dengan latihan. Selain itu turunnya PS KPC pada turnamen ini membuktikan bahwa pembinaan atlet sepakbola di KPC tidak terputus.

"Jadi kami tidak hanya menonjolkan kegiatan tambang semata, akan tetapi peduli juga dengan sepak bola. Sebagai salah satu program Coorporate Social Responsibility terkait di bidang olah raga," ujar Sis dan dibenarkan oleh Iqbal.

Selanjutnya agar persepakbolaan di Kutim, terutama pembinaan atlet usia dini terus berlanjut dan berkembang, Sis berharap sinergitas antara KPC dan Pemkab Kutim melalui kebijakan Bupati terus berlanjut.

Sementara itu, Ase, Pelatih PS BPS KT dan Mitra Teras Kutai Timur mengaku tetap puas dengan kerja keras anak didiknya. Kendati salah satu tim yakni PS BPS KT dipastikan tak lolos, namun banyak pelajaran yang dapat dipetik dari turnamen ini.

“Selain pengalaman berharga bagi para anak anak PS BPS KT, Danlanud Cup mampu memberikan wawasan untuk dapat menjadi yang terbaik lagi,” sebutnya.

Terlebih selama bermain dibeberapa laga, kedua tim besutannya bisa bermain sportif walau hasilnya tak sesuai harapan. Saat ini dia berharap Mitra Teras bisa memenangkan laga hidup mati dengan DR 23 untuk menentukan juara group agar lolos dibabak 16 besar mendapingi PS KPC.

Di hari yang sama, Bupati Kutim Ismunandar yang menyaksikan para pesebakbola junior Kutim bertanding dan mengapresiasi perjuangan para atlet, pelatih, official dan para manager.

"Keikutsertaan para pesebakbola usia dini di Kutim ini sekaligus langkah awal buat memotivasi para pemain PS BPS. Saya selaku Bupati akan terus mendorong dan memajukan sepak bola di Kabupaten kami," tegas Ismu, yang dikenal sangat cinta sepakbola.

Walau ada satu tim yang pasti tak lolos, namun Bupati tetap bangga terhadap perjuangan pesebakbola Kutim yang bertanding di Danlanud Cup Balikpapan. Sebab masih banyak turnamen dan kompetisi sepakbola yang bisa diikuti untuk mengukir prestasi. Baik itu di kancah kabupaten, provinsi maupun nasional.


(AJ/AJ)
  1. Olahraga
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA