1. KUTAI TIMUR
  2. INFO KUTIM

Penyedia barang dan jasa lokal harus mampu berkompetisi

"Perusahaan yang terdaftar se Indonesia, ter-sortir secara sistem dan bisa ikut lelang,” kata Irma.

Suasana pelatihan yang diikuti penyedia barang dan jasa daerah, guna meningkatkan kulitas agar mampu berkompetitif dengan baik. ©2017 Merdeka.com Reporter : Ardian Jonathan | Senin, 24 April 2017 11:59

Merdeka.com, Kutai Timur - Pemeirntah sekarang sudah memberlakukan sisten lelang elektronik, sehingga dalam melakukan pengadaan barang dan jasa, bisa dilakukan lelang terbuka dan diikuti seluruh Indonesia. Guna meningkatkan kualitas kontraktor lokal, pemerintah memberikan pelatihan agar mampu bersaing secara kompetitif.

Peningkatan kompetitif ini, diperlukan sesuai dengan perkembangan  aplikasi Sistem Informasi Kinerja Penyedia (SIKAP). Pelatihan yang diikuti penyedia barang dan jasa lokal ini, difasilitasi Bagian Pembangunan Setkab Kutim yang sebelumnya dilakukan pengenalan versi baru Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE).

Pembukaan pelatihan tersebut, dihadiri Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Kepala Bagian (Kabag) Pembangunan Poniso Suryo Renggono, Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Program Irma Yuwinda dan sejumlah kontrakor lokal.

Kasubbag Program Irma Yuwinda menjelaskan, keutamaan dari aplikasi tambahan SIKAP ini yaitu dapat memberikan peluang kepada para kontraktor dalam mengikuti lelang cepat yang tersedia diseluruh Indonesia.

Berdasarkan spesifikasi perusahaan masing-masing tanpa harus mendaftar. Dalam isian form SIKAP telah tertera spesifikasi perusahaan, sehingga sistem akan otomatis menyaring dan mengirimkan undangan kepada perusahan dengan spesifikasi sama dengan lelang yang ditawarkan.

"Sayang jika kontraktor daerah kalah bersaing, karena apabila ada lelang cepat maka perusahaan yang terdaftar se Indonesia, ter-sortir secara sistem dan bisa ikut lelang,” kata Irma.

Sehingga para kontraktor lokal tidak bisa komplain, karena itu sudah ada sistem yang diatur dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Pemerintah (LKPP). Untuk itu dia berharap dengan pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi kontraktor terkait penyedia barang jasa. SIKAP atau vendor manajemen sistem adalah aplikasi yang memuat data atau informasi kinerja penyedia barang dan jasa. Hal itu berfungsi guna memusatkan data penyedia seluruh Indonesia untuk mendapatkan penyedia yang benar-benar memenuhi kualifikasi berdasarkan jenis dan kompetensi usaha yang dimiliki. Berikutnya memudahkan segala proses penghitungan jumlah penyedia, serta memudahkan proses pengolahan data penyedia.

Pertama yang dilakukan adalah para penyedia masuk ke situs SIKAP di LKPP, lalu login menggunakan User Id dan Password yang sudah teraktivasi Agregasi Data Penyedia (ADP). Kemudian melengkapi data penyedia yang sudah tertera dalam kolom-kolom aplikasi sikap. Kelengkapan yang tersedia dalam kolom SIKAP meliputi izin usaha, akta, pemilik, pengurus, tenaga ahli, peralatan, pengalaman dan pajak. Selanjutnya ada kolom tambah pada izin usaha, tepatnya di petunjuk klasifikasi jenis yang di isi penyedia sesuai klasifikasi usaha. Seperti contohnya pilihan jenis SBU_ KONSTRUKSI akan terdeskripsi pada kolom sebelah kanan dengan pilihan perecanaan arsitektur, jasa nasihat dan pra desain arsitektural. Lalu jasa desain arsitektural dan jasa arsitektur lainnya.

(AJ/AJ)
  1. Pemerintahan
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA